Ticker

6/recent/ticker-posts

Ad Code


 

Tak Kenal Maka Tak Sayang, Yuk Lebih Mengenal.



Salam sehat dan bahagia Bunda-bunda.

Seperti judul artikel ini, "Tak Kenal Maka Tak Sayang". Makna dari ungkapan ini sangat jelas, bahwa saling mengenal adalah keniscayaan dalam sebuah entitas. Dalam kesempatan ini, saya ingin mengenal Bunda-bunda dan juga lembaga yang Bunda kelola. Untuk itu mohon dukungan dan bantuannya Bunda semua bisa membuat profil Kelompok Bermain PAUD di lembaga Bunda semua. 

Berikut ini adalah Konsep Profil Kelompok Bermain PAUD
Profil Kelompok Bermain (KB) PAUD adalah gambaran umum tentang identitas, visi, misi, program, serta sarana dan prasarana yang tersedia dalam suatu lembaga pendidikan anak usia dini. Profil ini berfungsi sebagai bahan informasi bagi orang tua, masyarakat, dan pihak terkait yang ingin mengetahui lebih lanjut tentang keberadaan serta kegiatan yang dilakukan di KB PAUD.

1. Pada halaman utama silahkan tulis nama lembaga dan silahkan di desain sedemikian rupa supaya lebih menarik untuk dibaca.

2. Halaman berikutnya tuliskan Identitas Lembaga dengan rincian sebagai berikut:
Nama Kelompok Bermain
NPSN
Alamat lengkap
Tahun berdiri
Nomor izin operasional
Nama kepala/pengelola
Kontak yang bisa dihubungi (telepon/email)
Identitas ini juga bisa ditambah dengan informasi penting lainnya.

3.  Berikutnya tulislah Visi dan Misi lembaga. Sebagai pengingat dan literasi kita berikut penjelasan Visi dan Misi.
Visi
Menjelaskan tujuan jangka panjang yang ingin dicapai oleh KB PAUD, misalnya:
"Mewujudkan anak usia dini yang ceria, cerdas, kreatif, dan berakhlak mulia."
Misi
Menjelaskan langkah-langkah yang akan dilakukan untuk mencapai visi tersebut, misalnya:
Menyediakan lingkungan belajar yang aman, nyaman, dan menyenangkan
Mengembangkan kreativitas dan kemandirian anak
Membangun karakter anak sesuai dengan nilai-nilai moral dan sosial

4. JBerikutnya menguraikan tentang Program Kegiatan
Kegiatan Harian (Pembelajaran berbasis bermain, aktivitas motorik, kreativitas, bercerita)
Kegiatan Mingguan (Senam ceria, bermain peran, mengenal lingkungan sekitar)
Kegiatan Bulanan (Peringatan hari besar, kunjungan edukatif)
Kegiatan Tahunan (Wisuda, outbound, pentas seni)
Dalam menguraikan program bisa berupa deskripsi atau tabel. Lebih baik lagi ditambah foto kegiatan yang telah dilakukan.

5. Berikutnya Kurikulum dan Metode Pembelajaran. 
Pada poitn ini silahkan menjelaskan apa yang selama ini digunakan, tentunya mengacu pada kurikulum PAUD yang berlaku. 
Metode bermain sambil belajar.
Pendekatan pembelajaran berbasis sentra
Pengembangan aspek motorik, kognitif, sosial-emosional, dan bahasa

6. Berikutnya tentang Sarana dan Prasarana. Silahkan mengacu kepada tabel yang ada pada layout. Pada item ini tujuannya untuk mengetahui jumlah sarpras yang ada dan kondisinya, seperti:
Ruang kelas yang aman dan nyaman
Area bermain dalam dan luar ruangan
Alat peraga edukatif
Peralatan kebersihan dan kesehatan

7. Kemudian Tenaga Pendidik dan Kependidikan
Profil tenaga pendidik (jumlah, kualifikasi, pengalaman)
Peran tenaga pendidik dalam mendukung tumbuh kembang anak (apabila ada)

8. Kerjasama dan Kemitraan
Silahkan jelasakan hubungan dengan orang tua melalui kegiatan parenting yang sudah dijalankan termasuk kerjasama dengan lembaga pendidikan lain atau instansi terkait. Tambahan foto akan menambah profil akan menjadi lebih menarik

9. Dokumentasi dan Prestasi
SIlahkan lampirkan Foto kegiatan anak-anak, prestasi atau penghargaan yang pernah diraih

Prinsipnya Profil yang ada pada konsep ini silahkan dikembangkan lebih lanjut sesuai dengan kondisidan keunikan KB PAUD Bunda-bunda semua. 

Selamat berkarya.

Solahkan dowonload tamplate disini
https://docs.google.com/document/d/15oSI_M2gYFjtXQjobyO0fufjz-D9q9QS/edit?usp=sharing&ouid=104808932319855256172&rtpof=true&sd=true


_ESD Penilik_

Posting Komentar

0 Komentar